TOEFL PREDICTION TEST
TOEFL Prediction memang masih membingungkan beberapa orang yang kurang mengetahui. Apapula perbedaannya dengan TOEFL ITP atau TOEFL iBT? Jadi, jangan sampai salah mengerti yang ujung ujungnya Anda akan terjebak ke dalam sebuah keputusan yang salah. Bagaimana bila yang disyaratkan adalah TOEFL ITP dan Anda ternyata mengambil tes lain?
APA TOEFL PREDICTION TEST?
TOEFL Prediction test adalah Istilah yang dipakai untuk tes yang diselenggarakan oleh lembaga yang BUKAN “test center” nya ETS. Jadi, tes ini tidak dalam pengelolaan ETS selaku pemilik hak cipta TOEFL. Misalnya, test milik LIA Yogyakarta adalah EPT (English Proficiency Test). Memang, ada lembaga yang memakai nama tesnya EPT. Namun, tes tersebut juga tidak dalam pengelolaan Yayasan LIA. Tes EPT merupakan hak cipta Yayasan LIA tahun 2003. Jadi, walaupun format dan tujuan EPT sama dengan TOEFL ITP, EPT tidak bisa disebut sebagai tes TOEFL. Dalam hal ini, bisa dimasukkan dalam kategori TOEFL PREDICTION TEST.
Mengapa bukan TOEFL?
Secara hukum, yang menyelanggarakan tes TOEFL hanyanyal pemegang hak cipta TOEFL, yaitu ETS. ETS menyelenggarakan tes ini di test centernya. . Selain test center ETS, sebuah lembaga tidak boleh memakai nama TOEFL. Ini merupakan etika bisnis yang umum.
Apakah EPT memenuhi syarat ?
Pada dasarnya format dan tujuan EPT sama dengan TOEFL. Apakah “user”(lembaga pemakai) menerima atau tidak EPT sebagai alat ukur kemampuan bahasa Inggris? Hal ini mutlak merupakan hak “user”(pemakai). Tentunya, pemakai akan melihat “validitas” dan “reliabilitas” tes ini. Misal, skornya 600 tapi mengapa yang bersangkutan tidak fasih berbahasa Inggris? Sebaiknya, Anda mengecek apakah syaratnya harus benar benar TOEFL resmi. Jadi, jangan mengecek bisa tidaknya dipakai pada penyelenggara tes. Silakan mengecek ke pihak yang mensyaratkan.
Berdasarkan pengalaman, Banyak lembaga yang menerima EPT, misal : Deplu, Kimpraswil PU, Pertamina, dll, sebagai alat ukur kemampuan bahasa Inggris.
Untuk informasi beda TOEFL dan EPT silakan kunjungi https://liayogyakarta.com/toefl-tes-lia/
Untuk informasi tentang TOEFL silakan kunjungi http://www.ets.org
INFO
Beberapa pelanggan menanyakan bagaimana mendapatkan lembaga penyelenggara TOEFL (resmi milik ETS) dan jadwal yang tersedia.
LIA menyelengarakan TOEFL ITP (resmi sebagai test center ETS) di LB LIA Pramuka ( http://pramukalia.com/) dan LB LIA Pengadegan ( http://www.lia-pengadegan.co.id/ ). Bila tidak mendapat jadwal yang sesuai, berikut beberapa upaya mencari informasi tersebut via google
Misal kita mengambil kata kunci : “jadwal TOEFL ” didapat http://www.iief.or.id/toefl-itp-test-schedule tapi link ini tidak memberi informasi yang berarti
Kata kuncinya ditambah kota tertentu :”jadwal toefl itp jogya” salah satunya didapat https://www.yec.co.id/toefl/biaya-jadwal-lokasi/yogyakarta/
Mengapa test center tidak dapat menjamin bahwa lembaga itu pasti menyelenggarakan tes pada tanggal tersebut? Mengapa harganya berbeda? Anda perlu mengetahui bahwa ETS mensyaratkan pembayaran untuk satu tanggal tes senilai 10 (sepuluh) peserta. Jadi bila jumlah peserta yang mendaftar kurang dari 10 maka lembaga tidak jadi menyelenggarakan tes (kecuali lembaga mau “nombok”).
Untuk mendapatkan hasil TOEFL, Anda mesti menunggu beberapa hari. Lembaga penyelenggara tidak punya hak mengoreksi hasil dan menerbitkan sertifikat.
Masalah yang sering muncul adalah peserta menginginkan hasil (yang baik) dalam 1-3 hari atau misal satu minggu. Bahkan ada yang meminta hasil dalam SATU HARI mengingat kebutuhan muncul secara mendadak. Bila Anda menghendaki skor tertentu, pastikan Anda sudah memiliki sertifikat TOEFL jauh jauh hari. YOUR FUTURE MAY MATTER !!!!!
TOEFL Prediction Test LB LIA Yogyakarta
TOEFL Prediction Test LB LIA Yogyakarta adalah TOEFL Prediction Online/Offline bersertifikat. Jadi bukan TOEFL Prediction Online Free atau TOEFL Prediction Test Free. TOEFL Prediction Test Online LIA menyediakan sertifikat dengan masa berlaku 6 bulan. TOEFL Prediction Test Offline LIA memberi sertifikat dengan masa berlaku 1 tahun.
TOEFL Prediction Test LIA Yogyakarta dapat diterima sebagai alat ukur kemampuan bahasa Inggris. Namun, keputusan bisa dipakai atau tidak tergantung pada pihat “user” atau yang mensyaratkan.
JADWAL TOEFL PREDICTION TEST
Pendaftaran TOEFL Prediction ONLINE/OFFLINE https://registration.lia.co.id/
KONTAK KAMI
CS LIA Pandeansari 1: https://wa.me/6282260862122
CS LIA Pandeansari 2 : https://wa.me/6285799900677